Mungkin sebagian besar pengguna email client saat ini masih menggunakan produk dari microsoft yaitu outlook. Produk-produk dari microsoft memang rata-rata berbayar tidak terkecuali program aplikasi untuk membaca email outlook yang biasanya dikemas dalam satu paket dengan produk microsoft office lainnya.
Selain yang komersial, sebenarnya cukup banyak pilihan software-software email client gratis yang tersedia di internet. Salah satunya yang cukup banyak digunakan adalah Thunderbird dari Mozilla. Selain gratis, Thunderbird juga bersifat open source.
Bagi yang sudah terbiasa mengelola email menggunakan software email client tidak akan menemukan kesulitan dalam mengkonfigurasi Thunderbird, karena software ini relatif mudah untuk digunakan. Terlebih fasilitas Mail Account Setup Wizard yang terdapat pada Thunderbird akan memandu kita langkah demi langkah dalam menkonfigurasi Account Email kita. Kita hanya perlu memasukkan nama, alamat email, dan password, kemudian Thunderbird akan melakukan konfigurasi untuk kita.
Versi terakhir Thunderbird sampai Desember 2010 adalah versi 3.1.7 yang dapat didownload di Download Software Gratis Thunderbird. Juga terdia dalam bahasa indonesia.
Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar